Karya Tulis Ilmiah



PERILAKU IBU PRIMIPARA DALAM PEMBERIAN MP-ASI DI POSYANDU BALITA DESA KADEMANGAN 2022

Prodi : PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN MALANG
Pengarang : Rosalia Damayanti
Dosen Pembimbing : Anggun Setyarini, S. Kep., Ns., M. Kep
Klasifikasi/Subjek : , Perilaku, ibu primipara, pemberian MP-ASI
Penerbitan : , Malang: 2022.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Masih banyak ibu yang memberi MP-ASI kepada bayinya dibawah usia 6 bulan. Perilaku tersebut tidak sesuai dengan pedoman pemberian MP-ASI. Terutama ibu primipara yang tentunya masih belum mempunyai banyak pengalaman dalam pemberian MP-ASI. Tujuan penelitian ini adalah mengidentifikasi perilaku ibu primipara dalam pemberian MP-ASI di Desa Posyandu Balita Kademangan Kecamatan Pagelaran Kabupaten Malang. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus deskriptif, terdapat 2 subjek penelitian sesuai dengan kriteria inklusi. Penelitian ini dilaksanakan tanggal 2 Februari hingga 24 Maret 2022. Hasil sebelum diberikan edukasi kesehatan pengetahuan, sikap dan perilaku kedua subyek kurang baik dan setelah diberi edukasi kesehatan pengetahuan, sikap dan perilaku kedua subyek sudah baik dalam pemberian MP-ASI dibuktikan dengan dapat menyebutkan macam-macam bentuk tekstur MP-ASI, sikap kedua subyek sabar dan tidak memaksa bayi untuk membuka mulut jika terdapat penolakan ketika diberi MP-ASI dan perilaku kedua subyek baik karena memberi MP-ASI dengan tekstur yang tepat sesuai dengan usia bayi 6 bulan. Rekomendasi bagi peneliti selanjutnya ialah dapat melibatkan kader posyandu dalam kegiatan penelitian selanjutnya sehingga kader posyandu dapat mengetahui jika terdapat ibu yang pengetahuan, sikap dan perilakunya masih kurang baik dalam pemberian MP-ASI



Lampiran

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]